Pengurus IKA Spensa Gagas Pembangunan Gedung

  • Bagikan

PALOPO --- Pengurus IKA Spensa resmi dikukuhkan. Mereka menyatakan siap berkolaborasi dengan sekolah dan stakeholder lainnya. Termasuk akan mewujudkan pembangunan gedung pertemuan di Spensa.

Sabtu, lalu, Samsuddin resmi menakhodai IKA Spensa lima tahu ke depan. Ia didampingi Sekretaris Ita Harnita dan Bendahara Sri Hastiati. Kemudian jajaran dewan pengurus lainnya yang berjumlah 55 orang yang mengisi berbagai bidang-bidang.

Samsuddin dalam sambutannya berharap kerjasama dengan pengurus lain terus terjalin. "Pengurusan ini kami anggap cakap. Karena sudah jalan.
Organisasi ini adalah organisasi sosial. Bagaimana kepengurusan ini saling kerjasama, bangun sekolah," ujarnya dalam sambutan.

Ia menekankan ke depan pengurus Ika senantiasa berkolaborasi dengan pihak sekolah. "Kami berharap di periode kedua ini bisa lebih sinergi khususnya seluruh alumni," imbuhnya.

Kata dia, sekolah yang maju karena ditopang alumni. "Ke depan alumni bisa ikut membimbing adik-adiknya," katanya.

Untuk periode kedua ini, lanjut dia, sebetulnya program kerja sudah ada draft. "Jadi perhatian sarana dan prasarana. Gedung pertemuan. Sudah dirancang libatkan arsitek. Diperkirakan membutuhkan kurang Rp600 juta," paparnya.

Dana pembangunan bersumber dari alumni. Uang sudah terkumpul dari para alumni sudah ada sampai kurang lebih Rp160 juta.

"Tahun ketiga hall sudah terbangun. Insya Allah. Intinya adalah kami sebagai pengurus IKA akan bekerja secara maksimal dengan melibatkan stakeholder," tandasnya.(ary)

  • Bagikan

Exit mobile version