Moes.
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, YOGYAKARTA-- Dunia hiburan tanah air kembali kedatangan talenta berbakat bernama Moes.
Musisi sekaligus penyanyi ini, berhasil mencuri perhatian publik melalui single debutnya yang berjudul "Tak Pernah Bosan".
Lagu ini telah tersedia di berbagai platform musik digital ternama seperti Spotify, iTunes, Joox, dan YouTube Music, mendapatkan apresiasi luas dari para penikmat musik Indonesia.
Single "Tak Pernah Bosan" yang dibawakan Moes memiliki tema universal tentang hubungan percintaan yang awet dan jauh dari rasa jenuh.
Lagu ini menyajikan lirik yang sederhana namun penuh makna, menjadikannya mudah diterima dan relate dengan kehidupan banyak pasangan masa kini.
Namun siapa sangka, di balik sosok Moes sebagai musisi, ia juga merupakan seorang akademisi yang sangat aktif dan produktif di dunia pendidikan.
Moes dikenal sebagai pengembang situs pembelajaran online inovatif bernama T-Brid Learning, yang secara khusus digunakan dalam pembelajaran Bahasa Inggris.
Platform ini dapat diakses secara bebas di laman t-bridlearning.com dan telah menjadi rujukan bagi banyak pelajar dan tenaga pendidik dalam memperkaya kemampuan berbahasa Inggris secara interaktif dan modern.
Tidak hanya berhenti di situ, Moes juga aktif dalam dunia penelitian akademik, khususnya di bidang pengajaran bahasa.
Salah satu karya fenomenalnya berjudul "Enhancing Speaking Agility: Unveiling Indonesian Lecturers’ Hybrid Teaching Experiences in Oral Communication Skills", telah dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi yang terindeks Scopus.
Publikasi ini mengangkat hasil risetnya tentang penerapan metode pembelajaran hibrida dalam meningkatkan keterampilan komunikasi lisan, memberikan kontribusi besar pada pengembangan metode pengajaran bahasa Inggris di Indonesia.
Perpaduan unik antara musik dan akademisi menjadikan Moes sosok inspiratif yang patut diikuti perjalanan kariernya.
Melalui karya-karyanya, baik di dunia seni maupun pendidikan, Moes yang merupakan Wija To Luwu ini, membuktikan bahwa kreativitas dan dedikasi mampu menghasilkan dampak positif yang luas bagi masyarakat. (*/rls)