Tokoh Pemuda Sidrap Soroti Penanganan 40 Orang Terduga Pelaku Sobis : Mencoreng Nama Sidrap

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID MAKASSAR— Denintel Kodam XIV Hasanuddin berhasil menangkap terduga pelaku penipuan (sobis) di Kabupaten Sidrap. Tak main main, jumlah pelaku yang ditangkap sebanyak 40 orang.

Saat ini pelaku telah diserahkan ke Polda Sulawesi Selatan. Akan tetapi proses hukum tak berjalan mulus karena hingga saat ini belum ada satu pun korban yang melapor secara resmi.

Aminuddin Akil, Tokoh pemuda Sidrap menanggapi persoalan ini secara serius, baginya, pelaku telah mencoreng nama baik Kabupaten Sidrap dan masyarakat Sidrap.

"Pelaku harus di tindak tegas. Perbuatan kejahatan tersebut telah meresahkan masyarakat dan mencoreng nama baik Kabupaten Sidrap. Kami berharap dan meminta Kodam melalui Tim cyber agar membuka Hotline Pengaduan, ketika masyarakat Sidrap menemukan aktivitas kejahatan yang terbukti. Perlunya gerak cepat dan lembaga perlindungan saksi dan korban harus memberi atensi untuk melindungi korban dan mengawal korban melapor, tegasnya,” saat diwawancarai via telpon. Sabtu, (26/4/2025)

Aminuddin Akil menambahkan, bahwa mencermati perkembangan kasus ini, saya melihat pihak Keluarga Besar Kodam sendiri yang menjadi korban.

"Bukan hanya tindak pidana penipuan yang dilakukan namun, ini juga telah mencemarkan nama baik instansi TNI dengan menggunakan nama Anggota untuk melakukan tindakannya dan saya lihat pihak Keluarga Besar TNI (KBT) juga salah satu dari korban. Maka dari itu saya tegaskan ke pihak kepolisian Polda Sul-Sel agar tidak kehabisan akal dalam memproses kasus ini dan harus diatensi karena tindakan penipuan (pa sobis) ini telah meresahkan masyarakat, " tegas Aminuddin Akil

"Jumlah pelaku yang fantastis, kita tantang pengungkapan selanjutnya adalah harus yang lebih banyak lagi. Klo perlu yang mencapai 150 orang ke atas. Itu 40 orang hanya satu tempat/kelompok, ini menurut rahasia umum yang diketahui masyarakat banyak sekali kelompok-kelompok seperti itu di Sidrap," lanjutnya.(int/idr)

  • Bagikan