48 Peserta Meriahkan Turnamen Domino Diselenggarakan di Gardu Garuda Rampoang

  • Bagikan

Foto bersama panitia dengan para pemenang turnamen domino yang diselenggarakan Gardu Garuda di Rampoang

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Para pecinta domino, se- Kota Palopo berkump di turnamen domino yang diselenggarakan Gardu Garuda di Kelurahan Rampoang, Kecamatan Bara.

Turnamen ini dimulai pada Sabtu, (26/4/2025) sore dan berakhir pada Ahad (27/4/2025) sekira pukul 03.00 Wita dini hari tadi, ditandai dengan penyerahan hadiah kepada setiap pemenangan.

Olaraga mengasah ketajaman berfikir serta strategi pemain ini, diikuti oleh 48 orang peserta dari perwakilan 12 Gardu se- Kota Palopo.

Turut hadir dan meramaikan turnamen domino yang diselenggarakan Gardu Garuda, diantaranya, Kasat Narkoba Polres Palopo, IPTU Abdul Majid Maulana sekaligus selaku Pembina PORDI Palopo, Kapolsek Wara Utara, IPDA Sididi Saad, dan Lurah Rampoang, Harumin.

Ketua panitia kegiatan, Aldo, mengatakan, kegiatan tersebut diselenggarakan sebagai ajang silaturahmi antar sesama pecinta domino di Kota Palopo.

Selain itu, lanjut Aldo, juga diharapkan sebagai wadah untuk menyejukkan suasana di tengah suasana Pemungutan Suara Ulang (PSU) Cawalkot.

"Selain sebagai ajang silaturahmi sesama pecinta domino se- Kota Palopo. Kegiatan ini juga diharapkan sebagai wadah yang menyejukkan di tengah suasana kota menghadapi PSU," ucap Aldo.

"Rencana kedepannya, kami akan menyelenggarakan lagi kegiatan yang lebih bergengsi, open turnamen domino dengan mengundang pecinta domino se- Indonesia. Mungkin tahun depan setelah proses PSU berlangsung,"kata Aldo.

Merespon rencana tersebut, Pembina PORDI Palopo, sangat mengapresiasi agenda tersebut.

Dan diharapkannya, melalui kegiatan positif seperti turnamen domino ini, selain dijadikan wadah silaturahmi, juga melahirkan peseta yang bisa ikut dalam ajang bergengsi di tingkat nasional.

"Tentunya kami dari pengurus PORDI Palopo sangat siap mendukung setiap kegiatan yang akan dilakukan gardu. Dan diharapkan kegiatan tersebut, melahirkan sosok pemain domino yang bisa mengharumkan nama Palopo ke tingkat nasional dan kalau bisa lagi sampai tingkat internasional "tambah Majid menyampaikan harapannya.

Untuk diketahui, juara 1- 4 dari 48 peserta perwakilan 12 gardu se- Kota Palopo, juara pertama diraih oleh Anwar Cs perwakilan Gardu Garuda, posisi kedua diraih oleh Inkar pasangan Tofik perwakilan Gardu Pancasila, posisi ketiga Opdy pasangan Aco perwakilan Gardu Pancasila, dan posisi keempat berhasil diamankan Licardo Cs perwakilan Gardu Garuda.(Riawan)

  • Bagikan

Exit mobile version