Calon wali kota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, bersama para pendukungnya, saat melakukan road show, di Salupao, Kel. Jaya, Telluwanua.
PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO--Calon Wali Kota Palopo, memastikan, Rahmat Masri Bandaso (RMB) kian memperkuat dukungannya dalam menghadapi pemungutan suara ulang (PSU), pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwalkot) Palopo yang dihelat 24 Mei mendatang.
Bahkan, RMB turut memastikan para pendukungnya untuk tetap solid.
Adapun, RMB melakukan road show, turut didampingi ketua tim pemenangan, Harisal A Latif ke beberapa wilayah pendukungnya. Salah satunya, di wilayah Salupao, Kelurahan Jaya kediaman keluarga Arisyanto Sarapang, Sabtu, 26 April 2025.
Di tempat tersebut, sejumlah warga menyambut RMB, termasuk tokoh masyarakat setempat, Arsiyanto.
RMB dalam pertemuan tersebut menyampaikan terima kasihnya dan memberi apresiasi kepada pendukungnya yang masih solid.
Menurut RMB, perhelatan PSU mendatang tentunya akan bergerak dan memainkan pertarungan secara maksimal.
"PSU mendatang, tentu kita tidak akan mengulangi tindakan yang sama seperti Pilwalkot lalu. PSU harus kita menangkan. Adapun, sikap kita di Pilwalkot lalu yang tidak bertarung maksimal, maka melalui kesempatan ini saya memohon maaf," ucap RMB.
Di sela-sela pertemuan itu, tokoh masyarakat Salupao, Arsiyanto Sarapang, menegaskan komitmennya untuk bersama RMB. "Kami tetap bersama RahmAT. Tidak Kemana-mana," ujarnya.
Pada Pilwalkot Palopo ini, RMB berpaket Andi Tenri Karta. Paslon bertagline RahmAT dengan nomor urut 3 ini diusung oleh partai Golkar dan PKS. (arsul syarifuddin).