Pawang Hujan MotoGP Mandalika, Penasaran, Ini Nih Orangnya…

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA– Ada yang menarik dari pagelaran MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika? Apa itu? Ternyata, seorang sosok pawang hujan hadir di tengah-tengah desingan suara knalpot para pembalap Moto GP Mandalika saat hujan turun sangat deras.

Dia adalan Rara Isti Wulandari. Pawang hujan ini akrab disapa Mbak Rara.

Gayanya yang dianggap “nyeleneh” menjadi sorotan banyak pihak.

Tak hanya penonton yang berada di tribun. Pembalap, kru, offcial, dan sejumlah media asing ramai-ramai menyoroti aksi Mbak Rara.

Siapa Mbak Rara? Dia diminta khusus oleh pihak Sirkuit Mandalika dan Dorna selaku penyelenggara MotoGP untuk menunda atau menghalau hadirnya hujan di lokasi sirkuit.

Tugas Mbak Rara tidak bertugas menghalau atau menolak hujan. Dia juga diminta mendatangkan hujan.

“Kita juga perlu hujan juga supaya trek dingin dan tidak panas,” kata Koordinator Sirkuit Mandalika dari Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Deny Pribadi, Minggu (20/3/2022).

Kesibukan wanita berambut panjang di ajang MotoGP Mandalika diunggah oleh akun TikTok @rekenartine.

Salam video yang diunggah, Rara mengungkapkan bahwa dirinya bisa menggerakkan awan.

Tujuannya supaya penyelenggaran MotoGP berlangsung lancar dan nyaman.

“Saya bisa menggerakkan awan dan lembab. Kebutulan untuk kali ini, supaya pembalap MotoGP nyaman, saya diminta untuk sedikit menurunkan gerimis. Sehingga suhu udara di lintasan lebih hangat dan tidak terik menyengat. Makanya saya minta dukungan dan doa, supaya semua bisa berjalan dengan baik,” tuturnya.

Dalam video tersebut, Rara juga mengungkap bahwa untuk memanggil panas dan hujan itu berbeda caranya. “Kalau memanggil hujan harus ada es batunya. Sesajennya dikasih es batu dan kolam. Ada airnya ada sesajennya,” terang Rara.

Di video itu, juga terlihat es batu yang tidak cair meskipun sudah ditaruh di tempat sesajen sejak pagi hari, dan dalam kondisi disinari terik matahari. Rara mengaku sudah sejak 1 maret 2022 bekerja mengendalikan cuaca di Sirkuit Mandalika.

“Sejak 1 Maret 2022 saya berada di Sirkuit Mandalika. Bahkan, saat pengaspalan saya sudah berada di lokasi, dan sempat diminta untuk menurunkan hujan pada 9 Maret 2022. Tepatnya pada malam setelah pengaspalan selesai dilakukan,” terang Mbak Rara.

Dia menegaskan semua yang dilakukan juga atas kehendak Tuhan.

Tugas yang dilakukannya saat ini hanyalah menjaga dengan doa dan harapan.

Sehingga penyelenggaran MotoGP Mandalika yang membanggakan Indonesia ini bisa berjalan dengan lancar.

BUKAN SEMARANG
Dia sempat menjadi pawang hujan di acara kampanye Presiden Joko Widodo pada 2019 lalu.

Rara juga sudah beberapa kali menjadi pawang hujan di acara kenegaraan. Tak heran jika sosoknya dekat dengan para pejabat negara.

Kearifan lokal yang mungkin gak ditemui di sirkuit negara negara lain selain di Indonesia ot mungkin dibMalaysia mshbada yah???? yaitu Pawang Hujan (rain handler), semangat mba Rara ✊✊#IndonesianGP #MotoGP #mandalika pic.twitter.com/XwMDwRjuff — Arief Rasyad (@ariefrasyad) March 20, 2022

Pawang Hujan Rekomendasi dariMenteri BUMN, Namanya Mbak Rara sedang MENOLAK HUJAAAAAAN ???? pic.twitter.com/0IDnU688AD — Korban Ceklist Satu (@An_Kiim) March 20, 2022

@rekenartine
#Pawanghujan
#Mandalika (***/fin)

  • Bagikan