Ops Ketupat Libatkan 200 Personel Gabungan

  • Bagikan
Kapolres Palopo AKBP Safi'i Nafsikin saat mesang pita Ops ketupat ke salah seorang personil PM Palopo. RIAWAN/PALOPO POS

Dirikan 6 Pos Penjagaan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Jelang hari raya Idulfitri 1444 H, Polres Palopo menggelar apel pasukan gabungan Operasi (Ops) Ketupat sebagai bentuknya kesiapan amankan jalur mudik lebaran. Ops personil gabungan ini dilangsungkan di depan Mako Polres Palopo, Senin, 17 April 2023 pagi.
Apel gelar pasukan Ops Ketupat ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Palopo AKBP Safi'i Nafsikin, SH SIK MH. Dan dihadiri asisten III Pemkot Palolo Nuryadin, SH., MH, Wakapolres Palopo Kompol H.

Ridwan, Kabag Ops Polres Palopo Kompol Marthen, SR, Kasdim 1403/ Palopo Mayor Suparman S. Pd, para Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran Polres Palopo, Kepala Pol PP Andi Farid Baso Rachim, Kepala Dinas Perhubungan Andi Musakkir, Kepala Basarnas, Maickel dan Kepala Jasa raharja perwakilan Palopo Suhardi Popang.

Untuk personil gabungan yang ikut dalam Ops ketipat 2023 ini, Safi'i mengatakan sedikitnya ada 200 orang yang dilibatkan di dalamnya. Diantarnya 120 orang dari personil Polres Palopo sendiri, 16 orang personil dari Kodim 1403/ Palopo, 16, Satpol 16 orang, Dishub 16 orang, Senkum 16 orang dan Dinkes 16 orang.

"Jadi 200 orang dari tim gabungan untuk Ops ketupat ini, dan nantinya akan dibagi ke pos yang telah dibangun di sejumlah titik di Kota Palopo. Kemudian untuk Ops Ketupat menyambut hari raya idul fitri 1444 hijriah/ 2023 ini diangkat dengan tema Mudik Aman Berkesan,"ucap Safi'i saat memimpim apel gabungan itu.

Tujuan Ops Ketupat ini sendiri, lanjut Safi'i, ialah untuk menjamin kelancaran dan kenyaman bagi para pengguna jalan atau pemudik yang hendak balik ke kampung untuk menyambut idul fitri bersama keluarga masing-masing.

"Untuk memastikan kenyamanan dan kenyamanan para pemudik atau pengguna jalan, 6 Pos telah kita bangun. Pos ini memiliki fungsi masing-masing yang diantaranya, 4 Pos Pelayanan didirikan di Latuppa, Sampoddo, Hypermart dan di depan Pusat Niaga Palopi (PNP).

Kemudian 2 Pos lainnya sebagai Pos pantau, didirikan di Battang dan di bagian Utara jembatan darurat di poros Rampoang," lanjutnya.
Ops Ketupat kali ini, Kapolres Palopo juga mengimbau kepada setiap personil agar kiranya mengedepankan upaya preventif (pencegahan) dan penegakkan hukum terhadap masyarakat dan pengguna jalan selama bulan ramadhan dan setelahnya.

"Ops ketupat ini akan berlangsung selama dua pekan. Mulai 18 April hingga 01 Mei mendatang. Semoga berjalan dengan lancar dan baik, kemudian kita juga berharap serta mengimbu kepada setiap warga yang hendak beperguan meninggalkan rumah dalam kondisi kosong agar melaporkan ke aparat terdekat seperti Bhabinkamtibmas atau Babinsa agar bisa dilakukan pengecekan rutin. Kemudian jangan luma cabut selang kompor gas dan cabut colokan alat elektronik yang tidak digunakan serta nyalakan lampu sepertinya,"pesan perwira dua bunga melati di pundak itu ke masyarakat.

Polda Sulsel Kerahkan 2.643 Petugas

Jelang Lebaran Idulfitri 2023, Polda Sulsel bakal melakukan operasi ketupat dan menurunkan sebanyak 2.643 personel untuk memberikan pelayanan kepada pemudik.

Kapolda Sulsel Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso mengatakan, pihaknya telah menyiapkan 104 pos pelayanan kepada pemudik.
"Dari 104 pos tersebut, 63 pos pengamanan, 32 pelayanan, dan 9 pos terpadu," ujar Setyo usai menggelar apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2023, Senin (17/4/2023) pagi.

Dikatakan Setyo, pihaknya telah menyiapkan pola-pola pengamanan. Untuk pos yang disiapkan, juga turut dilibatkan TNI dan instansi terkait.

"Kami siapkan pola-pola pengamanan. Beberapa pos kita siapkan, termasuk pelibatan personil operasi sebanyak 4816 personil," lanjutnya.
Dirincikan Setyo, pada operasi ketupat pihaknya akan menurunkan 2.643 personel, TNI sebanyak 315, dan instansi terkait sebanyak 1848. "Ini yang nanti akan terlibat di seluruh Polres jajaran," ucapnya.

Dijelaskan Setyo, yang menjadi atensinya pada operasi ketupat 2023, objek seperti bandara, pelabuhan, mall, dan tempat keramaian lainnya.
Dia mempresentasikan, pada mudik lebaran Idulfitri 2023, jumlah pemudik bertambah 30 persen dari tahun sebelumnya.

"Prediksi sekitar 30 persen peningkatan pemudik dari tahun lalu," kuncinya. (ria/idr)

  • Bagikan