Istana Kedatuan Luwu Siap Sambut Peserta Silatnas WTL

  • Bagikan

PALOPOPOS. CO. ID, AMASSANGAN--Kedatuan Luwu siap mendukung pelaksanaan Silatnas Wija To Luwu (WTL) 2023 yang dilaksanakan KKLR. Kesiapan ini disampaikan Datu Luwu YM Andi Maradang Mackulau yang diwakili oleh Cenning Luwu, Andi Siti Huzaimah Opu Daeng Ripajung, Kamis (21/6) di Istana Salassae Kedatuan Luwu.

Opu Cenning mengungkapkan bahwa Istana Datu Luwu dibuka pada tanggal 1 Juli untuk pelaksanaan Sitammu Rupa atau rangkaian jamuan makan malam di halaman Istana Datu Luwu.

"Sebagaimana amanah dari Datu Luwu, secara umum acara ini adalah jamuan makan malam. Tidak ada secara khusus prosesi adat, hanya ada Mappaisseng Ale sebelum makan malam", jelas Andi Siti Huzaimah.

Sementara itu, salah satu kerabat Istana Datu Luwu, Andi Pallawagau mengungkapkan bahwa rapat persiapan telah dilaksanakan. Ia mengungkapkan bahwa Datu Luwu telah menunjuk Bapak Agus Riyanto untuk mengordinasi dengan panitia Silatnas.

"Pada prinsipnya keluarga Istana Datu Luwu sangat terbuka untuk menyambut Wija To Luwu peserta Silatnas KKLR. Insya Allah juga akan diselipkan penyampaian Ada Pappaseng Na DatuE setelah jamuan makan malam", kata Andi Pallawagau.

Sulewatang Ware ini menambahkan bahwa momentum Silatnas KKLR sangat penting bagi kedatuan dan Tana Luwu secara khusus. Selain menjadi wadah silaturahmi, kedatuan berharap Wija To Luwu yang 'pulang kampung' dapat bertukar pikiran dan memberi kontribusi bagi perkembangan kawasan Tana Luwu yang sangat strategis dan potensial ini.

"Kita berharap pelaksanaan Silatnas dapat berjalan lancar, dan kedatuan siap mengambil peran menyukseskan acara skala nasional ini. Semoga banyak kesepakatan yang dihasilkan yang bisa berdampak positif bagi perekonomian dan kemajuan kawasan Tana Luwu", kata Andi Pallawagau di sela-sela rapat persiapan jamuan makan malam Silatnas KKLR di Istana Salassae Kedatuan Luwu.

Hadir dalam rapat tersebut Dewan Adat Kedatuan Luwu antara lain Opu Cenning Luwu, Maddika Bua Maddika Ponrang, Matoa Lalengtonro, serta Jemma Tongeng, Sulewatang Ware, Sulewatang Songka beserta Staf Kantor Sekretariat Kedatuan Luwu. (rls/ikh)

  • Bagikan