Bantu Semen 400 Zak di Mappak, Yanti Pailang: Ini Semata Demi Kemajuan Masyarakat Mappak

  • Bagikan

Sriyanti Irene Pailang Caleg DPRD Provinsi Sulawesi Selatan saat memberikan bantuan Semen 400 zak dan diterima oleh Pastor Vius. --albert tinus--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID,RANTEPAO -Sungguh berhati mulia Sriyanti Irene Pailang ini ,betapa tidak, karena rasa prihatin atas jalan di Mappak Kabupaten Tana Toraja,untuk itu dia turut membantu pembangunan jalan dengan menyumbangkan semen .

Sumbangan semen sebanyak 400 zak yang dikerja oleh warga gereja katolik dan diterima langsung Pastor Paroki diwakili oleh Pastor Vius.

Caleg DPRD Sulawesi Selatan dari Dapil 10 meliputi Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara, sebelumnya juga sudah menyerahkan bantuan semen 200 zak ke Gereja Katolik di Mengkendek dan juga menyerahkan bantuan kursi roda kepada Ekki remaja penyandang disabilitas.

Usai menerima bantuan semen 400 zak dari Sriyanti Irene Pailang, Pastor Paroki diwakili Pastor Vius mengatakan bantuan semen 400 zak ini akan digunakan untuk jalan di desa peparikan kecamatan mappak ,jalan setapak yang kurang lebih 10 kilo meter. Dan mudah-mudahan bisa dikerja sepanjang 400 meter itu sudah luar biasa, hitungannya satu zak satu meter jalan setapak ini untuk jalur-jalur yang sangat berat pendakian dan berlumpur.

"Sebenarnya jalan yang dikerja ini adalah jalur Provinsi, tapi sekian puluh tahun Indonesia merdeka sejak 78 tahun lalu sampai hari ini belum juga tersentuh pembangunan. Pihak Gereja Katolik sudah sewa alat berat dari dana pribadi Gereja Katolik St Paroki kondo dewata meliputi Kecamatan Mappak dan Simbuang. Paling tidak dengan adanya bantuan semen 400 zak ini bisa membuat jalan setapak untuk memudahkan masyarakat mencari kebutuhan hidupnya karena saat ini mereka butuh infrastruktur jalan," jelas Pastor Vius.

Lanjut Pastor Vius, ke depannya masyarakat Mappak terutama jalan jalur Provinsi ini yang sudah diputuskan oleh Gubernur Sulsel lalu untuk dikerjakan,agar sungguh-sungguh dikawal sehingga proses pelaksanaan jalan Mappak ini bisa dikerjakan dan berguna buat masyarakat .

"Selain kebutuhan infrastruktur jalan, masyarakat Mappak dan simbuang juga membutuhkan BTS (Base Transceiver Station)
jaringan seluler dan Listrik . Dan paling mendasar kebutuhan warga adalah Listrik , kasian masyarakat disini tidak ada listrik. Meski saat ini, tiang-tiang dan kabel listrik sudah ada tapi belum menyala,oleh karena itu kami berharap agar segera dialiri listrik agar masyarakat dapat menikmatinya yang sudah puluhan tahun mereka rindukan. Walupun jaringan PLN ini dari Sulawesi Barat, Maka kami butuhkan pihak yang bisa membuka jalur komunikasi itu agar secepatnya dapat digunakan listrik ini", harap pastor Vius .

Sementara Sriyanti Irene Pailang Caleg DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari PDI Perjuangan nomor urut 3 Sabtu,11 November 2023 katakan Saya sebagai anak toraja asli ikut bertanggung jawab terhadap kesejahterraan masyarakat Toraja khususnya.

"Saya senang sekali dapat memberi bantuan walupun tidak seberapa, ini semata demi kemajuan masyarakat mappak yang sungguh sangat memprihatinkan, saya siap membantu. Semoga Tuhan memberkati pelayanan disini agar jalannya baik kedepan, dan ini juga menjadi masukan buat saya pribadi jika Tuhan berkenan menolong saya atas Perjuangan saya menuju DPRD Provinsi Sulawesi Selatan," harapnya.(albert tinus)

  • Bagikan