Kapolres Palopo Wakafkan Tanah untuk Pesantren

  • Bagikan
Jajaran Polres Palopo yang dipimpinan Kasat Binmas, AKP Syamsul Bahri (keempat dari kanan) di lahan yang diwakafkan. --ft: istimewa

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, LATUPPA-- Polres Palopo di bawah kepemimpinan, AKBP Safi'i Nafsikin mewakafkan sebidang tanah yang berlokasi di Siguntu, Kelurahan Latuppa, Kecamatan Mungkajang. Penyerahannya berlangsung, Jumat, 26 April 2024.

Dan penyerahan kepada warga calon pengurus lokasi yang akan dibangun pesantren itu, Kapolres Palopo diwakili oleh Kasat Binmas, AKP Syamsul Bahri.

Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi yang dikonfirmasi mengatakan lokasi tersebut nantinya akan dikelolah oleh Bhabin Penggiat agama dan bekerjasama dengan Ustad Tahfiz, Ahad, 28 April 2024.

"Wakaf tanah untuk pembangunan pesantren itu, merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Polres Palopo atas pendidikan agama. Dengan rencana akan dibangunnya pesantren itu, tentu kita berharap generasi mendapat menjadi generasi yang saleh dan saleha atau menjadi hafiz quran sehingga ke depannya Kota Palopo dikenal menjadi kota religi dan lebih baik lagi," katanya. (riawan)

  • Bagikan