Ronaldo Mengamuk, Cetak Hattrick, Al Nassr Menang 6-0

  • Bagikan

Cristiano Ronaldo tampil gemilang dalam laga Al Nassr vs Al Wehda.--collage--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, RIYADH-- Luar biasa penampilan Cristiano Ronaldo. Kapten timnas Portugal ini, mencatat hattrick dan membawa Al Nassr meraih kemenangan telak 6-0 atas Al Wehda dalam laga Saudi Pro League, Minggu, 5 Mei 2024 dini hari Wita.

Ronaldo sudah menorehkan namanya di papan skor saat laga baru berjalan lima menit. Ronaldo bisa memotong tendangan kiper Al Wahda, Mounir Mohamedi. Ronaldo melihat gawang terbuka lebar dan melepaskan tembakan ke gawang Al Wahda.

CR7 lalu menggandakan keunggulan Al Nassr di menit ke-12. Ronaldo menyundul bola hasil umpan silang Marcelo Brozovic yang diarahkan ke tiang jauh.

Otavio lalu memperbesar keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-18. Otavio menerima umpan terukur dari Sadio Mane.

Ia lepas dari jebakan offside, mengontrol bola, dan kemudian melepaskan tembakan lob yang di luar jangkauan Mohamedi.

Sebelum babak pertama berakhir, Sadio Mane ikut menggetarkan gawang Al Wahda. Sadio Mane menggiring bola ke jantung pertahanan Al Wahda lalu melepaskan tembakan keras mendatar yang menembus gawang Al Wahda.

Ronaldo lalu mencatatkan hattrick lewat golnya di menit ke-52. Ronaldo menerima umpan terobosan dari Sadio Mane.

Ronaldo berlari ke kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kiri. Walaupun Ronaldo terjatuh, bola tetap meluncur masuk ke dalam gawang.

Al Nassr lalu memperbesar keunggulan jadi 6-0 di pengujung laga. Mohammed Al Fatil mencetak gol di menit ke-88 sekaligus jadi gol penutup di laga ini.

Dengan kemenangan ini, Al Nassr tetap kokoh sebagai runner up klasemen. Saat ini, telah mengoleksi poin 74 dari 30 partai yang telah dilakoninya. Sementara Al Wahda tertancap di posisi 11 dengan hanya mampu mengumpulkan poin 32.

Posisi puncak tetap kokoh Al Hilal dengan poin 83 dari 29 partai yang telah dijalaninya.

Top skorer

Berhasilnya Cristiano Ronaldo mencetak hattrick, membuat mereka makin kokoh pencetak gol terbanyak. Tercatat, Rinaldi susah mengemas gol sebanyak 32 dari 30 partai yang telah dilakoninya.

Berikut daftar pencetak gol Liga Arab Saudi:

Cristiano Ronaldo (Al-Nassr): 32 gol.
Aleksandar Mitrovic (Al-Hilal): 22 gol.
Abderrazak Hamdallah (Ittihad F.C.): 18 gol.
Talisca (Al-Nassr): 16 gol.
Georges-Kevin N'Koudou (Damac F.C.): 15 gol. (*/net/pp)

Susunan pemain Al Nassr vs Al Wahda

Al Nassr: 26-Ospina; 2-Al Ghanam, 78-Alawjami, 27-Laporte, 15-Alex Telles; 17-Abdullah Al Khaibari; 23-Yahya, 25-Otavio, 77-Brozovic, 10-Mane; 7-Ronaldo.
Pelatih: Luis Castro.

Al Wahda: 1-Mohamedi; 7-Van Crooy, 17-Al-Hafith, 22-Makki, 27-Hawsawi; 4-Bakshween, 76-Fajr; 24-Noor, 87-Anselmo, 28-Al Eisa; 9-Ighalo.

Pelatih: Georgios Donis.

  • Bagikan