Oppo Reno 12 Pro dengan MediaTek Dimensity 9200 Plus Dirilis, Berikut Spesifikasinya

  • Bagikan
Oppo Reno 12. --Jagat Gadget--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Oppo terus memanjakan konsumennya. Kini, kembali meluncurkan smartphone terbaru kelas menengah yakni Oppo Reno 12 Pro pada Kamis, 23 Mei 2024.

Ponsel ini juga termasuk dalam Oppo Reno 12 series, dan meluncur bersamaan dengan Oppo Reno 2 Reguler.

Kedua ponsel yang rilis di pasar global itu membawa peningkatan desain dan spesifikasi dari pendahulunya Reno 11 dan Reno 11 Pro.

Oppo Reno 12 series ini rilis dengan bingkai datar dan layar melengkung pada sisi kanan-kiri dan atas-bawahnya.

Selain itu, Oppo juga merombak modul kamera belakang menjadi persegi dengan sisi membulat.

Ponsel tersebut juga memiliki ukuran lebih tipis dan ringan dibandingkan dengan pendahulunya. Jika di atas kertas Oppo Reno 12 Pro hanya memiliki ketebalan 7,55 mm dan beran 183 gram.

Oppo Reno 12 Pro hadir dengan chipset terbary dengan kaca pelindung Gorilla Glass Victus 2 yang tahan terhadap debu dan percikan air.

Spesifikasi Oppo Reno 12 Pro

Oppo Reno 12 Pro meluncur sebagai model teratas dari lini Reno 12 series yang membawa chipset kelas atas yakni MediaTek Dimensity 9200 Plus.

Ponsel tersebut mengganti chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 yang dipakai pendahulunya Reno 11 Pro.

MediaTek Dimensity 9200 Plus juga dipadukan dengan penyimpanan RAM 12 GB/16 GB dan penyimpanan media sebesar 256/512 GB.

Oppo Reno 12 Pro juga dilengkapi dengan layar AMOLED berukuran 6,7 inci dan resolusi Full HD pPlus (2.412 x 1.080).

Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi dengan refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan layar mencapai 1.200 nits, dan touch sampling rate 240 Hz.

Dari segi kamera, Oppo Reno 12 Pro memiliki kamera utama 50 MP (f/1.8), kamera telefoto 50 MP (f/2.0), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), dan kamera selfie 50 MP (f/2.0).

Sementara itu, ponsel ini juga ditopang dengan baterai 5.000 mAh dan pengisian cepat (fast charging) 800 watt.

Harga Oppo Reno 12 Pro
HP Oppo Reno 12 Pro menawarkan berbagai pilihan warna yakni Silver Fantasy Purple, Champagne Gold, Ebony Black.
Oppo Reno 12 Pro 12/256 GB: 3.400 yuan atau sekitar Rp 7,6 juta
Oppo Reno 12 Pro 16/256GB - 3.700 yuan atau sekitar Rp8,3 juta
Oppo Reno 12 Pro 16/512GB - 4.000 yuan atau sekitar Rp9 juta. (*/pp)

  • Bagikan