Ikut Fit and Proper Test di PSI, JK Tondok: Semoga Dapat Surat Rekomendasi dari Pusat

  • Bagikan

Joni Kornelius Tondok (JKT) bersama Ketua PSI Toraja Utara Anton Paranoan didampingi Ketua Desk Pilkada Andarias Sulle, Sekertaris Desk Pilkada Persi Bubun Pasalik dan jajarannya.Senin,27 Mei 2024. --albert--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, RANTEPAO-- Bakal Calon Bupati Toraja Utara Joni Kornelius Tondok (JKT) Ikuti Fit And Propert Test di Partai PSI Kabupaten Toraja Utara bertempat di sekretariat di Ba'tan Kecamatan Kesu'.

Kehadiran anggota DPRD Kabupaten Toraja Utara Lima periode ini dalam fit and proper test diterima langsung Ketua PSI Toraja Utara Anton Paranoan didampingi oleh Ketua Desk Pilkada Andarias Sulle ,Sekertaris Desk Pilkada Persi Bubun Pasalik dan jajarannya Senin, 27 Mei 2024.

JK. Tondok sapaan akrabnya usai ikut fit and proper test kepada Palopo Pos mengatakan mudah-mudahan dirinya mendapatkan rekomendasi tersebut.

"Saya berharap Partai PSI dapat memberikan rekomendasi itu. Ya, mudah-mudahan saya yang dapatkan surat rekomendasi itu dari pusat. Dan, semoga bukan hanya harapan tapi kenyataan. Semoga nyata seperti itu ", singkat JK. Tondok .

Sementara itu Ketua PSI Toraja Utara Anton Paranoan usai melakukan fit and propert test terhadap Joni Kornelius Tondok (JKT) kepada para awak media mengatakan, fit and proper test sesuai jadwal dan tahapan yang dilaksanakan di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Toraja Utara. '',Yah, beliau sudah mengikuti pendaftaran dan pengembalian formulir berarti tahapan selanjutnya fit and proper test,'' katanya.

"Tadi visi dan misi telah dipaparkan oleh beliau. Tentunya kita adakan dialog wawancara dengan beliau seperti tahapan -tahapan seperti yang dikehendaki oleh partai kami (PSI). Kami juga tadi mengucapkan terima kasih kepada Pak JK.Tondok, karena sudah mempercayakan kepada PSI untuk bisa maju bersama dalam kontestasi untuk duduk sebagai calon Bupati Toraja Utara. Kami mengharapkan tentunya usungan sendiri yang saat ini punya kursi dua," kata Ketua PSI Toraja Utara Anton Paranoan, yang terpilih sebagai Anggota DPRD Kabupaten Toraja Utara pada Pileg 2024 ini.

Masih kata Ketua PSI Toraja Utara, untuk mengusung calon Bupati Toraja Utara itu minimal harus 6 kursi di DPRD. Dan, untuk saat ini, ada 5 bakal calon Bupati Toraja Utara yang mendaftar di PSI.

"Sampai saat ini di PSI sudah ada 5 Bakal Calon Bupati Toraja Utara yang mendaftar. Tiga yang mengembalikan formulir dan 2 belum. Jadi yang mengikuti tahapan selanjutnya fit and propert test baru Pak JK.Tondok. Setelah itu berkas beliau akan kami lanjutkan ke tingkat wilayah dan ke pusat. Seperti itu mekanisme yang berlaku di partai kami,'' pungkasnya.(Albert)

  • Bagikan