Dilaunching Bupati Luwu Utara, Warga Antusias Datangi Arena  Car Free Day di Masamba, Ada Juga Pingpong Games Day

  • Bagikan

Suasana launching arena car free day.

PALOPOPOS CO.ID, MASAMBA-- Bupati Luwu Utara Andi Abdul Rahim melounching Car Free Day (CFD) Minggu 20 April 2025 di Depan Rujab Bupati Jalur Dua Masamba.

Hadir dalam Kegiatan tersebut Wakil Bupati Luwu Utara Jumail Mappile,  Kapolres Luwu Utara AKBP Nugraha Pamungkas, Dandim 1403/Palopo, Danyon Brimob Baebunta Polda Sulsel, Forkopimda Kabupaten Luwu Utara, Forkopimcam, dan ribuan warga yang antusias mengikuti CFD.

Andi Abdullah Rahim mengatakan kegiatan ini sebagai momentum membangun budaya hidup sehat, menjaga lingkungan tetap bersih dan meningkatkan aktivitas fisik.

” Dengan adanya Car Free Day ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Luwu Utara khususnya Masamba sadar akan pentingnya pola hidup sehat, bersih dan lingkungan yang lebih baik,” Harapnya.

Acara Car Free Day tersebut dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti senam bersama, jalan santai, UMKM yang turut mendukung perekonomian lokal.

Launching Car Free Day ditandai dengan senam bersama, diikuti dan disaksikan oleh seluruh  masyarakat yang hadir pada peluncuran perdana Car Free Day Luwu Utara.

Sementara itu Kapolres Luwu Utara AKBP Nugraha Pamungkas menyampaikan dukungannya terhadap program ini dan menegaskan kesiapan jajarannya dalam mengamankan jalannya CFD agar berjalan tertib dan kondusif.

” Kami dari Polres Luwu Utara sangat mendukung program CFD ini. Selain mengedukasi masyarakat untuk hidup sehat, CFD juga menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas. Kami akan terus berkolaborasi dalam pengamanan dan kelancaran acara ini,” Kata Kapolres.

” Car Fee Day bukan hanya sekadar menutup jalan dari kendaraan bermotor, tetapi juga menjadi upaya pemerintah dalam mengajak masyarakat mengurangi polusi dan meningkatkan kebersamaan sosial, dan mendukung gaya hidup sehat dan ramah lingkungan,” pungkasnya. (junaidi Rasyid)

  • Bagikan

Exit mobile version