Air Bag Yang Terbuka Minimalisir Benturan Ditabrakan Muh Ikhsan

  • Bagikan

Kadis DPM-PTSP Palopo, Muh Ikhsan yang mendapatkan perawatan di RS St Madyang, Sabtu 26 Februari 2022. Ia mengalami luka memar pada bagian kepala terkena air bag.–aldy/Palopo Pos

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO– Kecelakaan yang menimpa Kadis DPM-PTSP Palopo, Muh Ikhsan membuat memar di bagian kepala dan matanya. Ia masih mendapatkan perawatan medik di RS St Madyang.

Muh Ikhsan menderita luka memar di bagian kepala dan mata yang lebam dari Air Bag yang terbuka. “Saya terselematkan oleh air bag yang keluar dari depan dan samping mobil, itu mungkin yang minimalisir parahnya benturan, andai mobil itu tanpa air bag mungkin bisa lebih parah,”ucapnya.

Penuturan Muh Ikhsan kepada Palopo Pos, bahwa mobil panther diluar kendali sampai keluar jalur. “Mobil saya pakai sudah keluar setengah dari badan jalan, apalagi memang malam itu hujan, jalan licin,”tuturnya.

Diketahui, mobil Alphard yang dikemudikan Kadis DPM-PTSP ini ringsek di bagian kanan depan. “Beruntung airbag-nya keluar, didepan stir, dan kiri depan, serta samping belakang kiri dan kanan sehingga tubuh tidak terbentur keras,”tutur Muh Ikhsan kepada Palopo Pos. Ia sendiri yang meminta diantar ke Puskesmas yang tidak jauh dari tempat kecelakaan tersebut.

Mobil tersebut sekarang berada di Polsek, ” saya sudah dihubungi pemiliknya pak Fahri, sudah menuju Palopo juga,”katanya.

Ditambahkan, Aifa, istri Muh Ikhsan, rencana ke Makassar selain berlibur juga bertemu Fahri, untuk kembalikan mobil yang dipakainya, malah mendapatkan musibah di Padang Sappa. “Begitulah mungkin yang namanya musibah, tidak ditahu kapan datangnya,”ucapnya. Aifa sendiri bersama anaknya selamat tanpa memar dikejadian tersebut.

Diberitakan sebelumnya, mobil Toyota Alphard warna hitam dengan nomor polisi DD 1898 M yang dikemudikan Muh Ikhsan, kecelakaan di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Lingkungan Padang Subur, Kelurahan Padang Sappa, Kec. Ponrang, Kab. Luwu, Jumat malam tadi sekira pukul 19.05 Wita, saat itu sedang hujan membuat pandangannya kabur. “Kecepatan mobil saya 60 kilometer, karna hujan,”tutur Muh Ikhsan kepada Palopo Pos.

Mobil yang dikemudikannya tersebut baku hantam dengan mobil Isuzu Panther warna silver yang dikemudikan Randi (17) beralamat Desa Buntu Kamiri, Ponrang.Randi sendiri mengalami luka terbuka batang hidung, luka terbuka kelompok mata sebelah kiri, terbuka pipi sebelah kiri, lecet pipi sebelah kanan, dan juga dirawat di RS At-Medika Palopo.(aldy)

  • Bagikan