Bobot Pengerukan Sungai Amassangan 75 Persen

  • Bagikan
Tampak alat berat melakukan pengerukan di Sungai Amassangan. Gambar direkam Palopo Pos pada 1 November 2022 lalu.--ft: dok/palopopos--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, RAMPOANG-- Dinas PUPR Kota Palopo menargetkan pelaksanaan normalisasi terhadap sungai Amassangan Kota Palopo.

Kepala bidang PSDA, Dinas PUPR Palopo, Muhammad Irvan mengatan bahwa pelaksanaan normalisasi atau pengerukan sungai yang dilaksanakan saat sekarang sudah memasuki progres pekerjaan sekitar 75 persen.

Pihaknya menargetkan pengerukan terhadap sungai tersebut selesai dengan tidak membutuhkan waktu yang begitu lama lagi. "Target kita pekan ini sudah selesai. Kalau melihat situasi dan kondisinya dalam pekerjaan ini berjalan seperti biasanya," kata Irvan melalui ponselnya, Senin, 6 November 2022 kemarin.

Menurut Irvan, normalisasi Sungai Amasaangan ini menelan anggaran Rp195 juta melalui APBD Kota Palopo. Irvan menambahkan bahwa pihaknya dalam waktu dekat ini juga melakukan kegiatan yang sama di Kelurahan Pentojangan Kota Palopo.

"Setelah Sungai Amassangan ini rampung kemudian kita akan melakukan normalisasi terhadap Sungai Pentojangan," katanya. (rul/ikh)

  • Bagikan