Kanit TIPIDKOR Kunjungan Kerja ke Dispentan, Ipda Yusran: Kami Minta Gunakan Anggaran Sesuai Peruntukannya

  • Bagikan

Foto bersama Kanit TIPIDKOR, Ipda Yusran S (memegang buku) bersama Kadis Pertanian beserta jajaran usai giat sosialisasi. Ist--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Unit Tipikor Polres Palopo dipimpin Kanit Tipikor, Ipda Yusran Saburan, S. H., M. H kunjungan kerja ke Dinas Pertanian dan Peternakan (DISPENTAN) Kota Palopo, Senin, 21 Agustus 2023.

Tujuan dari kunjungannya itu, untuk mensosialisasikan asistensi program pemerintah ke pimpinan POLRI berupa pengawasan dan pendampingan penggunaan anggaran di tiap dinas.

Dikonfirmasi disela-sela kunjungannya, Ipda Yusran S, mengatakan bahwa pihaknya beserta jajaran akan mengunjungi tiap dinas di Kota Palopo dengan tujuan yang sama. Yakni, mensosialisasikan program dari pusat tersebut.

"Menjalankan program pemerintah yang diberikan wewenang ke pihak Kepolisian. Kunjungan ini merupakan Program Kapolri. Tugas kami sebagai pengawasan anggaran agar tidak terjadi penyalahgunaan anggaran sehingga timbul kasus tindak pidana Korupsi," kata Yusran S ke Kadis Petanian beserta jajaranya di ruang pertemuan Dispertan.

"Untuk di Dinas Pertanian ini ada program bantuan alat pertanian yang bisa menjadi celah terjadi tindak pidana korupsi. Jadi kami harap dengan program nasional pendampingan ini, ke depannya penggunaan anggaran sesuai peruntukan dan perencanaan sehingga tidak terjadi tindak pidana korupsi," tegas perwira yang pernah jabat Kasi Propam Polres Palopo.

"Jika ada kegiatan menggunakan anggaran atau bantuan masuk ke Dinas Pertanian ini, segera laporkan ke kami agar kami juga punya data untuk memonitor sebagai pertanggungjawaban ke pimpinan. Setidak-tidaknya ada kopian dokumen ke kami," pesannya.

Sementara itu, Kadis Pertanian dan Peternakan, Ibnu Hasyim S. STP, sangat mengapresiasi kunjungan jajaran Unit TIPIDKOR Polres Palopo tersebut.

"Saya beserta jajaran sangat berterima kasih atas kunjungan Kanit TIPIDKOR beserta jajaranya guna mensosialisasikan program pemerintah dalam pendampingan penggunaan anggaran. Dan ke depannya setiap kegiatan yang kami lakukan itu, akan kami laporkan dan berkoordinasi. Baik itu kegiatan yang menggunakan anggaran APBD provinsi, APBN dan dana lainnya akan kami laporkan. Mungkin ini hal- hal positif yang tentu bisa kita terima agar kita tidak terjerumus ke rana hukum," kata Ibnu Hasyim dihadapan Kanit TIPIDKOR beserta jajarannya.(Riawan)

  • Bagikan