Inzaghi Kecewa Inter Milan Disingkirkan Atletico di Liga Champions Lewat Adu Penalti

  • Bagikan

Simone Inzaghi / UEFA.com

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MADRID-- Nasib kurang beruntung diterima Inter Milan. Mereka gagal mengulang keberhasilan mereka tembus final Liga Champions musim lalu. Langkah mereka terhenti secara miris di babak 16 besar.

Inter menelan pil pahit di markas Atlético Madrid. Meski sempat unggul lebih dulu dan membuat agregat menjadi 2-0, mereka terkejar.

Federico Dimarco mencetak gol untuk Inter di menit ke-33. Tuan rumah kemudian bangkit dan membalikkan keadaan berkat gol Antoine Griezmann pada menit ke35 dan Memphis Depay di menit ke-87.

Dengan agregat menjadi 2-2, laga berlanjut ke extra time. Tanpa gol tambahan, pemenang pun ditentukan melalui adu penalty yang dimenangi Atletico dengan skor 3-2.

Simone Inzaghi, pelatih Inter, berbicara kepada Prime mengaku sangat kecewa dengan kegagalan timnya. Khususnya karena mereka harapan terakhir Italia.

"Tentu saja, kami kecewa dengan seluruh keluarga Inter. Kami harus bangga dengan apa yang kami lakukan di Liga Champions ini,” ujarnya pasca laga.

“Di babak kedua, kami seharusnya bisa tampil lebih baik. Di perpanjangan waktu, kami punya lebih banyak energi, tapi sayangnya kami membuat terlalu banyak kesalahan," tandasnya. (fjr/pp)

  • Bagikan