UMB Palopo Lakukan Program Student Exchange dengan Otemae University Japan

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO– Sekali lagi Universitas Mega Buana (UMB) Palopo memantapkan langkahnya dalam mencapai visi dan misi sebagai perguruan tinggi berkualitas.

Kamis, 3 Februari 2022 Fakultas Kesehatan UMB Palopo melaksanakan pertukaran mahasiswa dengan Faculty of Global Nursing, Otemae University Japan secara virtual.

Kegiatan ini merupakan implementasi dari kerja sama yang dibangun oleh kedua universitas tersebut pada medio 2021.
Setelah sebelumnya di September 2021 dilaksanakan online lecture, Kamis, 3 Februari 2022 terselenggara kegiatan pertukaran mahasiswa secara virtual yang mengusung tema Global Nursing Practicum III.

Kegiatan ini terdiri dari tiga sesi, yakni sesi pertama dimulai dengan kuliah umum oleh Dekan Fakultas Kesehatan, Yuniar Dwi Yanti, S.ST.,M.Keb dan Gita Nirmalasari, S.ST.,M.Keb.,Ph.D, kemudian dilanjutkan dengan sesi kedua yaitu small group discussion oleh mahasiswa. Pada sesi ini, mahasiswa Otemae University mempresentasikan secara individu pengalaman praktik yang didapatkan, di akhir presentasi mereka melakukan sesi tanya jawab terkait pengalaman tersebut. Hal yang sama terjadi pada sesi ketiga.

Mahasiswi Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan mempresentasikan pengalaman praktik yang mereka dapatkan ketika berpraktik di rumah sakit, BPM, komunitas, serta asuhan kebidanan komplementer dan pengalaman dalam merujuk pasien gawat darurat.

Diskusi berjalan sangat baik dikarenakan antusiasme oleh tiap peserta untuk mengetahui dan menggali lebih dalam tentang system pendidikan dan pelayanan kebidanan yang didapatkan di kedua negara.

Suasana saat mahasiswa Fakultas Kesehatan UMB saat melaksanakan pertukaran mahasiswa dengan Faculty of Global Nursing, Otemae University Japan secara virtual.
Kamis, 3 Februari 2022. –hmsumb–

Pada akhir sesi, perwakilan mahasiswa dari kedua universitas menyampaikan kesan yang mereka dapatkan. Keduanya merasa bahwa kegiatan ini memberikan manfaat dan pengalaman serta wawasan baru bagi mahasiswa. Selain itu, mereka mendapatkan teman baru dari negara lain dan hal ini sangat membawa manfaat positif bagi perkembangan skill mereka khususnya dalam berkomunikasi.

Menurut Rektor Universitas Mega Buana Palopo, Dr. Hj. Nilawati Uly, S.Si.,Apt.,M.Kes, kegiatan ini kembali akan digelar dalam waktu dekat.

Nilawati Uly yang juga ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Wilayah IX Sulawesi Komisariat Tana Luwu dan Tana Toraja mengatakan, kegiatan ini mendapat sambutan hangat mahasiswa. Ini terlihat, tingginya antusiasme dari kedua pihak kerja sama untuk membuka jalan bagi setiap civitas akademika untuk belajar tanpa sekat ruang dan waktu.

”Sebagai perguruan tinggi yang mendapatkan penghargaan sebagai perguruan tinggi swasta terbanyak kedua yang mengirimkan tenaga kesehatan ke Jepang, harapannya bahwa kegiatan ini semakin meningkatkan skill calon lulusan Universitas Mega Buana serta memperkaya ilmu pengetahuan yang didapatkan sebelum lulus,” kunci Nilawati Uly. (uce)

  • Bagikan