Pemuda Pancasila Torut, Serahkan Donasi ke Korban Kebakaran di Balusu

  • Bagikan

Ketua PAC Kecamatan Tondon Yulianus saat menyerahkan bantuan donasi kepada korban kebakaran disaksikan para kader Pemuda Pancasila lainnya di lokasi kebakaran ,Sabtu,26 Maret 2022. –albert tinus–

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID,RANTEPAO– Pemuda Pancasila Kecamatan Balusu bersama Ikatan Mahasiswa Sang Balusuan, menyerahkan donasi kepada korban kebakaran di Kelurahan Tagari , Kecamatan Balusu,Toraja Utara.

Mengumpulkan dana donasi dilakukan oleh Pemuda Pancasila Kecamatan Balusu bersama Ikatan Mahasiswa Sang Balusuan di Rantepao, selama dua hari,  guna meringankan beban korban kebakaran tersebut.

Hendrik Patulak selaku Kabid Pengkaderan MPC Pemuda Pancasila mengungkapkan, aksi ini murni karena kepedulian terhadap sesama masyarakat Torut yang terdampak.

“Hari ini kami menyerahkan bantuan donasi yang terkumpul selama dua hari kepada keluarga yang terkena musibah kebakaran. Dimana dana yang terkumpul itu kami kumpulkan. Saat aksi pencarian dana di pusat Kota Rantepao, tepatnya di Kandian Dulang.  Dan sebagai putra- putri Toraja sudah semestinya kita saling membantu,” kata Hendrik.

Donasi yang berhasil dikumpulkan sebanyak Rp4.170.000 selama dua hari, dan diserahkan di lokasi bencana kebakaran, Sabtu, 26 Maret 2022 siang.

Turut hadir dalam penyerahan donasi yakni Ketua MPC PP Torut Ambayadi Paranoan ,Ketua Sapma PP Chong Len Fat,Ketua ketua PAC kecamatan Tondon Yulianus sekaligus menyerahkan bantuan secara simbolis dan para kader Pemuda Pancasila lainnya .(albert)

  • Bagikan