Alumni MAN Angkatan 99 Berbagi Kebahagiaan di Bulan Suci Ramadan

  • Bagikan

PALOPO --- Bulan suci Ramadan memang bulan yang penuh berkah. Dipenuhi dengan kemuliaan. Setiap nilai kebaikan yang dilakukan, dihadiahkan dengan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT.

Berangkat dengan niat yang tulus ingin berbagi dengan sesama, solidaritas alumni MAN Angkatan 1999 turun berbagi dengan anak panti asuhan di Kota Palopo. Mereka menyalurkan kebutuhan pokok, Minggu 16 April 2023.

Ada beras, minyak goreng, mi instan, dan kebutuhan pokok lainnya. "Ini berawal dari diskusi kami di group alumni angkatan 99,maka lahirlah ide untuk turun berbagi," ujar Milawati, bendahara alumni MAN 99.

Sudah dana terkumpul dari semua alumni yang tersebar di berbagai penjuru Nusantara, jadwal untuk berbagi kemudian ditentukan. Disepakati turun hari Minggu.

"Yang tidak sempat gabung karena kesibukan tidak jadi soal, kami turun bersama teman-teman yang siap," ujar Milawati.

Rata-rata yang turun berbagi dari alumni MAN 99 adalah yang tinggal di Palopo. Ada Rini, Andi Januari, Nani, Een, Ariyanti, Fitriah, dan Salman.

Di panti asuhan Nur Ilahi, mereka disambut penuh haru oleh penghuni panti yang kebanyakan anak-anak. Mereka pun kemudian berdoa bersama-sama.

Usai bagi-bagi sembako ke sejumlah panti asuhan, solidaritas alumni MAN Palopo Angkatan 99 kembali berbagi takjil di jalan poros. Tepatnya di taman love Palopo. Mereka berbagi takjil kepada setiap.pengendara yang melintasi.

Di bawah komando bendahara bersama teman-teman yang lain, alumni MAN 99 yang kebanyakan perempuan menyapa setiap pengendara yang melintasi.

Di sini, jumlah alumni makin bertambah turun ke jalan bagi takjil. Laki-lakinya sudah bertambah. Yang gabung Bayu, Taufiq, Agus, Salman. Begitu juga perempuannya. Hadir Salmiati, Ita, Een, Fitriah, Milawati, Nani, Rini, Andi Januari, Ariyanti, dan lainnya.
"Semangat ya kawan-kawan," ujar teman alumni yang berada di luar Palopo menyemangati. (ary)

  • Bagikan