Wacana RS Ibu Anak Perlu Kajian AMDAL

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TOMPOTIKKA-- Wacana Dinas Kesehatan Palopo menjadikan Puskesmas Wara Selatan menjadi Rumah Sakit (RS) Khusus Ibu Anak mendapat perhatian dari Direktur LSM Masyarakat Peduli Lingkungan Hidup (MAPELUP), Andreas Tandi Lodi.

Ia memberi masukan agar wacana tersebut mendapatkan kajian Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL), khususnya mengenai aspek sosial dan aspek medik.

''Mau kemana masyarakat Kota Palopo bagian selatan untuk berobat sehari-hari, jika Puskemas Wara Selatan jadi RS Ibu dan Anak,'' terang Andreas kepada Palopo Pos, Jumat, 13 Oktober 2023.

Ia menyarankan, agar RSUD dr Palemmai Tandi tetap sebagai RS tipe C sekaligus menjadi RS Ibu dan Anak. Agar rumah sakit tersebut tidak kekurangan pasien. Apalagi sekarang, sedang dibangun lagi pelayanan kesehatan di lantai 4 RSUD Palemmai. Sehingga tinggal dilengkapi sarana penunjang pelayanan kesehatan.

''Untuk itu dengan tegas saya sampaikan bahwa pembangunan sarana kesehatan sejak kepemimpinan Wali Kota pertama dan kedua, sudah cukup memadai. Sehingga yang mendesak dipikirkan sekarang adalah peningkatan SDM para pelayan kesehatan, baik rumah sakit maupun puskesmas di Kota Palopo,'' terangnya.

Mereka harus mengikuti Diklat dalam rangka penguasaan alat-alat kesehatan, supaya masyarakat Kota Palopo mengalami peningkatan derajat atau kualitas kesehatan.

Kemudian, Andreas juga mengungkapkan untuk memperhatikan bangunan Puskesmas Wara yang berada di samping RS Palemmadi. Sudah sekian lama selesai dibangun tetapi tidak dilengkapi alat-alat kesehatan, sehingga sekarang dipinjam pakai sebagai ruang rawat inap RSUD Pelemmai. (ikh)

  • Bagikan