Irfan Nawir Janji Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Kesehatan, hinggga Pemberdayaan Kelompok Usaha

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, SURUTANGA--Bidang pendidikan dan kesehatan adalah salah satu skala perioritas yang menjadi upaya dalam peningkatan kualitas di Kota Palopo.

Hal ini merupakan salah satu ide dan gagasan yang menjadi nilai jual dari calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Palopo, asal partai Golkar, Irfan Nawir.

Irfan Nawir adalah salah satu peserta dalam Pileg pada Pemilu 2024. Ia menempati daerah pemilihan (Dapil) 2 Kota Palopo yang meliputi, Kecamatan Wara Timur dan Wara Selatan.

Kehadiran Irfan Nawir dalam Pileg 2024 tentunya ada target yang ingin dicapai kaitannya salah satu kebutuhan masyarakat Kota Palopo.

Berlatar belakang sebagai wirausahawan, Irfan Nawir punya kepedulian terhadap pendidikan dan kesehatan. Dirinya berkomitmen bagaimana upaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan. Selain itu, mendorong pemberdayaan masyarakat melalui kelompok usaha agar tumbuh lebih baik lagi.

Dalam bidang pendidikan, Irfan Nawir siap mendorong keberaradaan masyarakat dalam mengenyam pendidikan secara optimal. Sama halnya dengan bidang pendidikan dengan meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Seperti, mendorong bagaimana lembaga pelayanan kesehatan memiliki sarana dan prasarana yang tak kalah atau fasilitas yang lebih baik.

"Kami sudah memiliki keinginan agar hal-hal seperti ini dapat terlaksana lebih maksimal ke depan. Masyarakat lebih terdorong dalam mengenyam pendidikan mulai dari tingkat dasar hingga tingkat perguruan tinggi tentunya dengan menambah layanan yang lebih memudahkan," kata Irfan, belum lama ini.

Dalam hal kesehatan, bagaimana rumah sakit daerah juga perlu ditopang sarana dan prasarana yang baik. Sehingga  masyarakat kita tidak perlu ke luar Kota berobat karena fasilitas tertentu yang dibutuhkan juga.

Tentunya, keberadaan anggota DPRD selaku perwakilan masyarakat di parlemen dapat melakukan intervensi penganggaran dalam membantu mengadakan hal-hal tersebut," tambah Irfan.

Dalam momentum Pileg ini, Irfan Nawir mengaku jika sejauh ini banyak melakukan tatap muka dengan menyerap saran dan masukan masyarakat terkait apa yang mereka butuhkan.

"Ini sangat dalam mendengarkan keluh kesah mereka. Juga secara tidak langsung kita membangun emosional," katanya. (rul)

  • Bagikan