Gus Miftah Bagi-bagi Uang, Said Didu: Sudah Serusak Ini Bangsaku?

  • Bagikan
Gus Miftah saat bagi-bagi uang. --potongan video--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Juru Bicara (Jubir) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN), Muhammad Said Didu memberikan reaksi terhadap video viral Gus Miftah di aplikasi X.

Dilihat dalam video itu, Gus Miftah bagi-bagi uang bersama massa yang diduga relawan Prabowo-Gibran.

"Sudah serusak ini bangsaku?," timpal Said Didu dalam keterangannya di aplikasi X @msaid_didu (29/12/2023).

Seperti diketahui, video itu sontak viral karena menunjukkan tokoh agama, Gus Miftah.

Gus Miftah tengah membagi-bagikan uang kepada warga, diduga sebagai relawan yang mendukung pasangan Prabowo-Gibran.

Dalam rekaman yang diunggah oleh Said Didu, terlihat Gus Miftah memegang sejumlah uang pecahan Rp50 ribu dan dengan ramah membagikannya ke warga sekitar.

Video tersebut menciptakan sorotan karena dalam adegan tersebut, salah satu orang di belakang Gus Miftah tampak mengenakan kaos hitam dengan gambar Prabowo-Gibran.

Pada saat yang bersamaan, orang tersebut meminta warga untuk memberikan dukungan kepada pasangan tersebut.

Kejadian ini memancing beragam reaksi di media sosial, dengan sejumlah netizen menyoroti pemberian uang yang dianggap terkait dengan ajakan dukungan politik.

Hal ini juga mengundang pertanyaan tentang etika dan transparansi terkait dengan keterlibatan tokoh agama dalam kegiatan politis. (fjr/pp)

  • Bagikan