Piala Asia 2023: Indonesia Vs Irak Nanti Malam, Asnawi dan Yakob Sayuri Andalan di Sisi Sayap

  • Bagikan

Pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar saat melewati pemain Brunei Darussalam (foto: PSSI)

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Partai perdana nan berat akan dilakoni tim nasional Indonesia di ajang Piala Asia 2023 di grup D.

Timnas Indonesia akan bertemu dengan Irak, Senin, 15 Januari 2024, Stadion Ahmed bin Ali, Ar Rayyan, Qatar, pada Senin, 15 Januari 2024 pukul 22.30 WITA.

Skuad Garuda dalam laga perdanya menghadapi Irak, tentunya akan menjadi pertandingan yang sangat penting untuk Asnawi Mangkualam Cs jika ingin melaju ke babak 16 besar.

Sebab, lawan-lawan tangguh sudah menanti mereka di pertandingan kedua dan ketiga. Yakni, Vietnam dan Jepang sesama penghuni grup D.

Karena alasan itulah pelatih Shin Tae Yong tentunya langsungkan akan menurunkan 11 pemain terbaiknya untuk menghadapi Irak.

Nama Ernando Ari Sutaryadi kemungkinan masih akan dipercaya sebagai penjaga gawang di laga tersebut.

Lalu untuk mengisi post pemain belakang, trio Elkan Baggott, Rizky Ridho, dan Jordi Amat juga punya peluang besar untuk mendapatkan kepercayaan.

Masuk ke lini tengah ada empat pemain yang kemungkinan akan menjadi pilihan utama. Justin Hubner, Ivan Jenner,  Marselino Ferdinan, dan Witan Sulaeman. 

Ketiga pemain ini nantinya akan disokong oleh dua pemain sayap yang kemungkinan akan di percayakan kepada Yakob Sayuri dan Asnawi Mangkualam.

Dan untuk posisi ujung tombak, nama penyerang muda Rafael Struick seperti masih akan tetap menjadi pilihan utama untuk mendulang gol.

Selebrasi Yakob Sayuri usai mencetak gol di laga Timnas Indonesia vs Libya part 2 di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (05/01/2024) malam WIB. (c) PSSI

Jelang duel, timnas Indonesia dalam performa yang tidak bagus. Tim asuhan Shin Tae-yong tidak pernah menang pada lima laga terakhir di semua ajang. Pada periode itu, Indonesia juga hanya mampu mencetak tiga gol saja.

Sedangkan, kondisi Irak lebih baik. Jalal Hassan dan kolega tiga kali menang (termasuk adu penalti) pada lima laga terakhir. Irak selalu menang pada tiga laga terakhirnya melawan negara ASEAN, termasuk menang adu penalti lawan Thailand.

Dari sisi rekor pertemuan, Indonesia harus mengakui keunggulan Irak. Sebab, pada empat duel terakhir, Irak selalu menang. Pada November 2023 lalu, Irak menang telak dengan skor 5-1 saat berhadapan dengan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.(*/fjr/pp)

Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Perdana Piala Asia 2023 Grup D.

Timnas Indonesia:

(3-4-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott; Yakob Sayuri, Ivar Jenner, Justin Hubner, Asnawi Mangkualam; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas Irak (4-3-3): Jalal Hassan; Hussein Ali Haidar, Suad Natiq, Ali Adnan, Merchas Doski; Osama Rashid, Ibraheem Bayesh, Zidane Iqbal; Montader Madjed, Ali Al Hamadi, Aymen Hussein.

Pelatih: Jesus Casas.

Head to Head dan Performa

4 pertemuan terakhir
16/11/23 Iraq 5 - 1 Indonesia
19/11/13 Indonesia 0 - 2 Iraq
06/02/13 Iraq 1 - 0 Indonesia
18/11/06 Indonesia 0 - 6 Iraq

5 laga terakhir Timnas Indonesia
16/11/23 Iraq 5 - 1 Indonesia
21/11/23 Filipina 1 - 1 Indonesia
02/01/24 Indonesia 0 - 4 Libya
05/01/24 Indonesia 1 - 2 Libya
09/01/24 Indonesia 0 - 5 Iran

5 laga terakhir Irak
13/10/23 Qatar 0 - 0 Iraq
17/10/23 Iraq 2 - 2 Jordan
16/11/23 Iraq 5 - 1 Indonesia
21/11/23 Vietnam 0 - 1 Iraq
06/01/24 Iraq 0 - 1 Korea Selatan

Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

Indonesia vs Irak

Stadion Ahmad bin Ali
Senin, 15 Januari 2024
21.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+ (berlangganan)
Link streaming: https://www.visionplus.id/football

  • Bagikan