Majelis Pekerja Sinode GPIL Temu Akrab dengan Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, Ini Harapannya!

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID PALOPO--Calon Anggota DPR RI, Dapil Sulsel 3 dengan Nomor Urut 2 dari Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Drs. Freredik Kalalembang (JFK) mengadakan "Temu Akrab dan Doa" dengan Pimpinan Gereja Protestan Indonesia Luwu (GPIL) di Kantor Sinode GPIL Rampoang, Kota Palopo, pada hari Sabtu, 24 Januari 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka kunjungan mendengarkan dan menerima aspirasi disemua kalangan masyarakat termasuk kalangan masyarakat warga gereja.

JFK, sapaan dari purnawirawan jenderal polisi bintang dua ini
diterima langsung oleh Ketua Sinode GPIL Pdt. Lambang Mandi Tandipare, M.Si, dan jajarannya.

Wakil Ketua Majelis Pekerja Sinode (MPS) GPIL Ishak G. Pagalla, SH, menjelaskan bahwa dalam pertemuan dengan Irjen Pol (Purn) Drs. Freredik Kalalembang (JFK), bayak hal yang telah didiskusikan.

"Banyak hal yang telah didiskusikan dengan Pak Jenderal, baik hal-hal menyangkut kehidupan masyarakat, bangsa dan Negara, maupun kehidupan warga gereja dalam menatap dan mengembangkan kehidupan keberimanan. Tentunya dalam ikut serta berperan dalam kehidupan masyarakat bangsa dan negara menuju kesejahteraan yang didambahkan secara khusus bagi warga GPIL,"jelas Ishak G. Pagalla.

Sementara itu Irjen Pol (Purn) Drs. Freredik Kalalembang (JFK), dalam pertemuan dengan Pimpinan Gereja Protestan Indonesia Luwu (GPIL) Meminta kepada seluruh warga masyarakat untuk melihat figur yang benar-benar punya kemampuan dan keberanian.

"Tentunya harus melihat figur yang punya kemampuan dan keberanian juga mengetahui apa yang harus dilakukan untuk memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat, sehingga dapat meningkatkan kesejahteran hidup yang lebih baik dimasa akan datang,"jelas JFK.

JFK juga menyampaikan tentang Persoalan mendapatkan perlindungan Hukum, Pemerataan Pendidikan, Pengembangan parawisata, Pertanian dan lainnya harus mendapatkan perhatian ekstra dalam peningkatan tarap hidup masyarakat.

Diakhir dari Pertemuan tersebut dilaksanakan Doa bersama, semoga cita-cita dan harapan bersama Irjen Pol (Purn) Drs. Fredrik Kalalembang dapat terpilih menjadi wakil rakyat dari Dapil 3 Sulsel untuk membawakan aspirasi masyarakat secara umun termasuk bagi warga Gereja yang diwakili. (man)

  • Bagikan