Anggaran Infrastruktur Capai Rp300 Miliar

  • Bagikan
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani saat menyampaikan sambutan usai menyerahkan Ranperda APBD Perubahan 2022 pada sidang paripurna di Gedung DPRD, Senin 12 September 2022.

Bupati Serahkan Ranperda APBD Perubahan 2022

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Utara menyerahkan Rancagan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Perubahan tahun 2022.
Penyerahan dilakukan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani kepada Ketua DPRD Luwu Utara, Drs Basir, disaksikan anggota Banggar dan TPAD Luwu Utara, Senin 12 September 2022.

Bupati Indah saat dikonfirmasi usai mengikuti paripurna di DPRD menyampaikan APBD Perubahan tahun 2022 ini salah satu pertimbangan adalah bantuan sosial, pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19, dan banjir bandang, serta pembangunan infrastruktur.

''Yang mana besaran anggaran pembangunan infrastruktur pada APBD Perubahan tahun 2022 kurang lebih Rp300 Miliar,'' sebutnya siang kemarin.
Pada pembangunan infrastruktur, kata orang nomor satu di Luwu Utara ini, ada beberapa yang akan diprogramkan. Di antaranya pembangunan Jembatan Lawewe dan pembukaan badan jalan ruas Lore Teleboe, dan pemeliharaan badan jalan ruas Sae ke batas Sulawesi Barat.

Selain itu, kata Indah, menyelesaikan dampak infrastruktur jalan dan drainase akibat banjir bandang di Kota Masamba dan sekitarnya.(jun/rhm)

  • Bagikan