Beredar Foto, Jalan Parumpenai – Landangi Matano Rusak Parah, Butuh Perhatian Pemerintah

  • Bagikan


PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, NUHA-- Beredar foto melalui grup WA dengan kalimat "kondisi terkini Jln Poros Parumpenai - Landangi Matano", dalam kondisi rusak parah.

Belakangan diketahui bahwa poros Parumpenai - Landangi Matano masuk wilayah Kec. Nuha, Kab. Luwu Timur.

Pada foto satu, terlihat mobil pikap empat roda mengangkut kelapa sawit didorong lantarannya bannya terggelam pada jalan berlumpur. Foto kedua terlihat badan jalan berlumpur.

''Perlu diangkat, agar menjadi perhatian wakil rakyat dan pemerintah,'' kata Tokoh Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulsel, Ir Abdul Madjid Tahir yang dihubungi Palopo Pos melalui telepon, Kamis, 2 Maret 2023.

Tak lama berselang, muncul link berita pada grup WA tersebut, "Ruas Jalan Beteleme - Nuha Mulai Diaspal, Perjalanan dari Sulteng ke Sulsel melalui Sorowako Makin Cepat".

Hal itu kembali ditanggapi Madjid Tahir. Menurut, yang sementara dikerja itu ruas Beteleme-Nuha yang merupakan poros utama. Yang ini (foto beredar) ruas Parumpenai - Landangi Matano.

"Itu di Morowali Utara menuju Sorowako, lain jalurnya. Kalau yang tadi (foto beredar), kondisi terkini Jln Poros Parumpenai Landangi Matano,'' kata Madjid. (ikh)

  • Bagikan