Bidik Kursi DPRD Palopo, Arisyanto Mulai Merayap

  • Bagikan

PALOPO --- Pileg DPRD Kota Palopo tahun 2024 diramaikan sejumlah incomer. Bukan tidak mungkin mereka bakal jadi batu sandungan incumbent dalam perebutan kursi wakil rakyat.

Salah satu figur yang disebut-sebut punya kans terpilih adalah Arisyanto. Di dunia politik, ia memang sudah tak asing lagi. Ia adalah bapak dari Efendi Sarapang, legislator asal NaSdem Palopo. Efendi mau naik kelas, sehingga bapaknya bakal jadi menggantikan masuk untuk bakal caleg DPRD Palopo.

Arisyanto bakal maju dari dapil Telluwanua dan Kecamatan Bara. Ia maju dari Partai NasDem Kota Palopo. Walau belum ada penetapan untuk mendapatkan nomor urut, poliitik asal NasDem ini sudah kencang sosialisasi.

Seperti yang dilakukan Jumat, malam. Pak Aldy-sapaan akrab-Arisysnto--mulai jalan sosialisasi bersama dengan timnya. Mereka silaturahmi ke sudut Lelong Kota Palopo. Tepatnya di rumah inspirasi. "Kami sudah mulai jalan. Door to door," sebut Arisyanto saat bertemu warga di sudut Lelong Palopo. Sebelum ke sudut Lelong, ia dan tim sosialisasi di Salutete, Buntu Dari, dan kelurahan lainnya di Telluwanua dan Bara.

Ia saat ditemani Pak Topan dan tim lainnya. Tampak hadir bersama Alir, Papa Pitti, Asman, dan warga sudut Lelong Palopo lainnya.

Arisyanto janji kalau diberi amanah, ia akan memberi perhatian penuh kepada masyarakat. Khususnya dari daerah pemilihannya. "Jabatan itu hanya sesaat. Silaturahmi yang penting," sebutnya.(ary)

  • Bagikan