Pecahkan Rekor! Dan Pongtasik Kembali akan Bersiap untuk Periode Keenam di DPRD Sulsel

  • Bagikan

Anggota DPRD Sulsel Fraksi PDIP, Dan Pongtasik. --ist--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Tak tergantikan. Yah, sosok politisi senior PDIP Sulsel, Dan Pongtasik luar biasa. Selama lima periode menduduki anggota DPRD Sulsel. Saat ini, ia akan kembali bersaing untuk duduk di DPRD Sulsel untuk pemilu 2024 mendatang.

Dengan begitu, pria kelahiran Rantepao 66 tahun lalu ini membidik kursi legislatif Sulsel untuk ke enam kalinya.

Alasannya kembali maju karena diminta secara khusus oleh DPC PDIP Tana Toraja dan PDIP Toraja Utara yang menyambanginya. Juga, karena permintaan DPD PDIP Sulsel.

"Saya sebenarnya berfikir untuk istirahat. Termasuk rencana mendorong istri maju ke DPRD Provinsi, tetapi tetap diminta oleh partai," kata Dan, Rabu, 3 Mei.

Untuk saat ini, Dan Pongtasik menjadi anggota DPRD Sulsel terlama dengan lima periode atau hampir 25 tahun, tanpa jeda sejak pemilu 1999.

Berbagai dinamika yang ada di Sulsel diketahuinya selama menduduki kursi legislator Sulsel.

Soal regulasi partai yang mengharapkan kader bertarung di tempat berbeda atau mengabdi ke ranah eksekutif menurutnya sudah dipertimbangkan matang.

Dengan majunya dari dapil X Toraja dan Toraja Utara, diharapkan partai berlambang banteng moncong putih ini bisa mengamankan satu kursi dari lima kuota kursi di dapil tersebut. (Fjr/pp)

  • Bagikan