Sambut HUT Humas Polri ke-72, Polisi dan Jurnalis di Toraja Donor Darah

  • Bagikan

Personel Polres Tana Toraja bersama awak media melaksanakan donor darah di Ruang Transfusi Darah RSUD Lakipadada di Jalan Pongtiku, Kecamatan Makale, Tana Toraja, Sulsel, Senin (9/10/2023). --risna--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Kepolisian Resor (Polres) Tana Toraja memperingati Hari Jadi ke 72 Humas Polri dengan cara mengelar bakti sosial dengan cara aksi donor darah.

Tidak hanya anggota Polri, insan media atau jurnalis juga turut berpartisipasi.

Donor darah dilaksanakan di Ruang Transfusi Darah RSUD Lakipadada di Jalan Pongtiku, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Senin (9/10/2023).

Diketahui Hari Ulang Tahun Humas Polri ke 72 jatuh pada tanggal 30 Oktober 2023 mendatang.

Kasi Humas Polres Tana Toraja, AKP Daud Massangka menjelaskan kegiatan sosial digelar sebagai bentuk sinergitas Polri bersama awak media dalam memperingati Hari Jadi Humas Polri melalui aksi donor darah.

“Bersama rekan wartawan di Toraja, kami melaksanakan bakti sosial melalui donor darah dalam rangka turut merayakan HUT Humas Polri ke 72,” ucapnya.

Lanjut Daud berharap dari aksi sosial itu maka personel Polri dan wartawan dapat terus bersinergi dengan baik dalam kegiatan bakti sosial maupun setiap program pemerintah.

“Tidak ada suka cita yang lebih besar dari menyalamatkan satu jiwa, setetes darah sangat berharga bagi mereka yang membutuhkan, aayo segera donorkan darah,” ajak Daud Massangka. (Risna)

  • Bagikan