Gawat! PSM Bakal Pincang Saat Ladeni Borneo FC, Benteng Tinggi Yuran Fernandes Absen

  • Bagikan

Yuran Fernandes

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- PSM Makassar kembali akan melakoni Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.

Skuad Laskar Ramang, akan menghadapi pemuncak klasemen sementara, Borneo FC, pada pekan ke-30.

Duel yang diprediksi akan berjalan alot dan sengit tersebut akan tersaji di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024) pukul 21.30 WITA.

Jelang laga ini, tim tuan rumah PSM Makassar sendiri terancam turun tanpa skuad terbaiknya untuk membendung kekuatan dari Borneo FC.

Terkhusus untuk lini belakang, PSM Makassar dipastikan tidak akan diperkuat oleh dua pemain intinya yaitu Yuran Fernandes.

Yuran telah mengantongi tujuh kartu kuning, dan karena alasan itulah ia harus mendapatkan sanksi larangan bermain di laga kali ini.

Pengamat sepakbola, Basri Baddu Salam pun menyebut koordinasi di lini belakang PSM Makassar sangat begitu kurang ketika Yuran Fernandes bakalan absen.

Adapun kelemahan-keleham lain yang ia sebut begitu terlihat dan itu bisa saja di manfaatkan dengan baik oleh lawan tim berjuluk Pasukan Ramang itu.

“Begitu juga dengan lini pertahanan di sisi kiri dan kanan yang bisa digunakan cukup lemah tanpa koordinasi yang baik,” kata Basri Baddu kepada Fajar.co.id, Rabu, 26 Maret 2024.

“Dan hal ini tentu bisa dimanfaatkan oleh lawan,” sebutnya.

Absennya pemain asal Cape Verde ini pun disebut akan berdampak dan menjadi masalah besar di lini belakang PSM Makassar.

“Jadi kembali lagi, ketika Yuran Fernandes tidak bermain di lini belakang itu seperti masalah besar untuk PSM Makassar,” terangnya. (fjr/pp)

  • Bagikan