IAS Banjir Doa Jelang Maju Pilgub

  • Bagikan
Dr Ilham Arief Sirajuddin (IAS) di Jalan Sinassara, Makassar, Rabu, 3 Maret 2024. IST

PALOPOPOS.CO.ID, MAKASSAR-- Pengkhianatan dan bermain belakang, seringkali dijumpai dalam bingkai pertemanan dan persahabatan.

Untuk itu, menjadi sebuah kebanggaan saat memiliki sosok sahabat yang tidak mudah lupa apalagi mengkhianati teman.

Poin ini menjadi penegasan Ketua Dewan Pengurus Wilayah Asosiasi Pengusaha Bongkar Muat (DPW APBM) Sulselbar, H Anwar Taba, saat menggelar Buka Puasa Bersama kandidat bakal calon gubernur Sulsel, Dr Ilham Arief Sirajuddin (IAS) di Jalan Sinassara, Makassar, Rabu, 3 Maret 2024.

"Salah satu keindahan hidup itu adalah memiliki sahabat. Apalagi, sahabat yang memang bisa diajak susah senang bersama. Saya, harus menegaskan bahwa salah satu sosok sahabat yang tidak mudah lupa orang adalah Pak Ilham," ujar Anwar di hadapan keluarga besarnya dan IAS.

Pada kesempatan itu, dia meminta keluarga besar dan kolega-koleganya mendoakan hajatan IAS yang menatap pilgub Sulsel 2024 mendatang.

Anwar menjelaskan, merunut pada karya-karya IAS di Makassar saat menjabat wali kota, yang kemudian mengantarnya mendapat julukan Bapak Pembangunan Kota Makassar, sosok yang dikenal luas dengan tagline GubernurKu itu layak mendapat kesempatan memimpin Sulsel lewat Pilgub 2024 mendatang.

"Saya bahkan berani menantang, adakah sosok pemimpin yang tidak mudah lupa orang seperti IAS? Jangankan yang masih hidup, kawan yang sudah berpulang duluan (wafat--red) saja masih beliau ingat. IAS paling sering mengunjungi kuburan mendiangnya sahabat-sahabatnya," tegas tokoh masyarakat itu lagi.

"Jadi sebenarnya, ketika IAS dikenal luas dengan jargon 'Tanpa Teman Kita Bukan Siapa-siapa', hal tersebut memang sangat selaras dengan karakter pribadinya," pungkas Anwar Taba.

Ajakan doa menatap pilgub direspons IAS dengan ucapan terima kasih. "Dalam berbuat, kita selalu butuh ridha Allah SWT. Salah satu cara sederhana mendapat ridha Allah SWT itu mendoakan kebaikan sesama. Terima banyak atas doa ini," tegas IAS. (Fjr/idr)

  • Bagikan