Mencoblos di TPS 6 Desa Sapta Marga Sukamaju, Bupati Indah Putri Ajak Jaga Kondusivitas Kamtibmas di Wilayah Masing-masing

  • Bagikan

Bupati Indah Putri Indriani bersama kalapas kelas 2B masamba, saat memantau di TPS khusus. --junaidi rasyid--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, SUKAMAJU-- Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani menunaikan hak pilihnya dengan mencoblos di TPS 6 Desa Sapta Marga Kecamatan Sukamaju Kabupaten Luwu Utara.

Bupati Indah didampingi suaminya Muhammad Fauzi yang juga anggota DPR RI datang ke TPS sekitar pukul 09.00 Wita Rabu, 14 Februari 2024.

Usai mencoblos, Bupati Indah bersama Forkopimda melakukan pemantauan di sejumlah TPS termasuk di TPS Khusus Lapas Mappedeceng Masamba.

Indah Putri Indriani usai mencoblos berharap pemilu ini betul-betul dapat berjalan aman dan lancar sampai sebagaimana hasil pemantauan sampai pukul 11.24 Wita Proses pemungutan suara yang masih berlangsung.

''Saya berharap proses penghitungan suara juga termasuk rekapitulasi dapat berjalan dengan aman seperti proses pemungutan suara. Tahapan inikan bagian dari proses demokrasi yang harus kita lalui dan hasilnya diharapakan adalah orang orang yang terbaik mewakili kita baik di DPRD Kabupaten, DPRD Propinsi, DPR RI , DPD, dan Presiden dan Wakil Presiden,'' katanya.

Melalui kesempatan itu, Indah menghimbau kepada seluruh pihak, para kontestan, dan tim pemenangan, untuk berbesar hati menerima apapun hasil semua ikhtiar yang dilakukan dalam semua penyelenggaraan pemilu.

''Selain itu jaga kondusivitas wilayah karena itu menjadi tanggung jawab kita bersama, dan menjadi syarat penting untuk meneruskan pembangunan,'' pungkasnya. (Junaidi Rasyid)

  • Bagikan