Peserta Jalan Sehat Golkar Lutra Terbanyak di Sulsel, Abang Fauzi Ucapkan Terima Kasih

  • Bagikan

Nampak peserta Jalan Sehat Golkar Luwu Utara, Minggu, 16 Oktober 2022 tumpah ruah. --junaidi rasyid--

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, MASAMBA-- Jalan Sehat Partai Golkar di Luwu Utara Sulawesi Selatan sukses digelar pada Minggu (16/10/2022). Jalan sehat ini bahkan tercatat menjadi yang terbesar di Sulsel dengan dihadiri sekitar 50 ribu orang.

Peserta jalan sehat di Luwu Utara juga menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia dalam rangka HUT 58 Partai Golkar. Kegiatan ini serentak digelar di seluruh DPD I dan DPD II Partai Golkar.

Anggota Fraksi Partai Golkar (FPG) DPR RI Muhammad Fauzi mengatakan, panitia awalnya mencetak 40 ribu tiket. Namun, menjelang pelaksanaan kembali ditambah 22 ribu karena tingginya peminat.

“Dari hasil pencatatan tiket yang keluar dan setelah kegiatan, tercatat sekitar 50 ribu-an orang dari total 62 ribu tiket yang dibuat panitia. Untuk itu saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak terutama masyarakat yang ikut meramaikan kegiatan ini,” kata Abang Fauzi, sapaan akrabnya

“Selain menjadi yang terbesar di Sulsel, jumlah peserta ini juga kemungkinan membawa Luwu Utara menjadi salah satu yang terbesar se-Indonesia dalam kegiatan ini,” tambahnya.

Seperti diketahui, panitia jalan sehat HUT partai Golkar menyiapkan hadiah utama berupa satu unit mobil. Selain itu 4 buah sepeda motor, sejumlah sepeda, sepeda listrik dan hadiah lainnya.

Suami bupati Luwu Utara ini mengatakan, panitia juga berkomitmen agar kegiatan yang start dan finish di Lapangan Taman Siswa, Masamba ini bebas sampah. Panitia, kata Abang Fauzi menerapkan slogan bersih sebelum dan bersih sesudah acara.

“Harapan kami Partai Golkar dapat dirasakan kehadirannya dan selalu ada membantu warga dalam menyelesaikan berbagai persoalan sosial kemasyarakatan,” katanya. (junaidi rasyid)

  • Bagikan