Polsek Waru Bersama Pengurus Cabang dan Yayasan Kemala Bhayangkari Palopo Bagi Sembako

  • Bagikan

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, RAMPOANG-- Jajaran Polsek Wara Utara (Waru) bersama pengurus Cabang dan Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Palopo sambangi dan bagi sembako ke warga kurang mampu di Kelurahan Rampoang dan Penggoli, Jumat , 28 Oktober 2022.

Giat sosial yang dipimpin Ketua Bhayangkari Ranting Polsek Wara Utara Irmawati, SE ini dilakukan di wilayah Kelurahan Penggoli dan Kelurahan Rampoang.

Ada lima paket sembako yang dibagikan dalam giat tersebut, empat pake diberikan kepada empat kepala keluarga di Kelurahan Penggoli dan satu paket diberikan ke satu kepala keluarga di Kelurahan Rampoang.

Mengenai giat sosial tersebut, Kapolsek Waru Ipda Achmad Madjid, SH yang dijumpai, terkait giat sosial itu ia mengatakan bahwa bakti sosial (Baksos) tersebut merupakan giat yang dalam sekali dalam sepekan.

"Giat sosial berupa baksos seperti berbagi sembako kepada warga kurang mampu, itu merupakan bentuk kepedulian kita kepada sesama khusus masyarakat yang kurang mampu. Ada lima paket sembako yang kita bagikan dalam kegiatan itu. Tiap paket berisi antara lain telur satu rak, mie satu dos dan beras satu sak. Semoga bantuan seperti itu, diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat yang memang butuh uluran tangan dari kita," kata Achmad Majid. (Riawan)

  • Bagikan