“Pengurus harus Tegak Berdiri Melangkah dengan Program”

  • Bagikan
Ketum PMTI Selvanus Yulius Lumbaa (tengah depan) foto bersama dengan Ketua PW Kalteng Ir Irbar Pairing Senobua', MT (kiri depan) dan jajaran pengurus daerah PMTI Kotawaringin Barat.--Ft/ist--

Irbar Pairing Lantik PD PMTI Kabupaten Kotawaringin Barat

KOTAWARINGIN BARAT --- PMTI Kalimantan Tengah terus melebarkan sayap. Bendera PMTI terus berkibar di Pulau Kalimantan. Sabtu 21 Mei 2023, Pengurus Daerah PMTI Sangkutu Banne Kabupaten Kotawaringin Barat resmi dilantik.

Tepat pukul 19: 00 WITA, mereka dilantik oleh Ketua PW PMTI Kalteng, Ir Irbar Pairing Senobua', MT disaksikan oleh Ketum PMTI Selvanus Yulius Lumbaa dan dr Aris Tambing, wakil ketua PP PMTI. Ketua PD PMTI Kabupaten Kotawaringin Barat adalah Yohanes Ba'ka Salumpuk, SH.

Proses pelantikan berjalan lancar dan tertib. "Harapan buat PD PMTI Sangkutu Banne Kabupaten Kotawaringin Barat, pengurus harus tegar berdiri melangkah dengan pasti atas program," tandas Ketua PW PMTI Kalteng, Ir Irbar Pairing Senobua', MT dalam sambutannya.

Kemudian giat lakukan kegiatan sosial untuk meraih masa depan cerah dalam bermasyarakat,l. "Silakan abdikan diri demi nusa dan bangsa dimana anggotanya berada," lanjut Irbar Pairing penuh semangat.

Ia melanjutkan, lahirkan gererasi sangtorayaan yang tangguh dan ulet serta cerdas dengan tetap menjaga budaya kebersamaan. "Kita dikenal karena budaya dan adat istiadat Toraja. Jadikan PMTI menjadi wadah pemersatu, SIMPUL dan DISTRIBUSI serta SOLUSI," tandas Irbar yang namanya selama ini diwacanakan teman-teman dan koleganya sebagai balon wali kota Palopo.

Ia juga mengutip pepatah leluhur. "Pegang teguh semboyan. Dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung, berbuatlah yang terbaik untuk kabupaten Kotawaringin Barat," harapnya.

Irbar Pairing mengingatkan semua pengurus PD PMTI Kotawaringin Barat agar terus berpartisipasi bersama masyarakat lainnya dalam membantu mewujudkan program dan kegiatan pemerintah. Ini dalam rangka menjaga dan mencapai semboyan Kabupaten Kotawaringin Barat. Yaitu; MARUNTING BATU AJI yang Artinya MENUJU KEJAYAAN. Hal ini sejalan dengan semboyan sangtorayaan MISA KADA DIPOTUO, PANTAN KADA DIPOMATE.

Sementara itu, Yohanes Ba'ka Salumpuk SH siap menjaga amanah yang diberikan PMTI pusat sampai ke daerah. "Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah. Sesuai arahan bapak ketua PW PMTI Kalteng," tandasnya.(ary)

  • Bagikan