PKB Optimis Raih Kursi di Sulsel 3, Tujuh Caleg DPR Petarung, Juga Target Kursi di Dapil Toraja

  • Bagikan
Ketua PKB Sulsel, Azhar Arsyad yang diwawancara Palopo Pos di wilayah Kuta, Bali, Kamis 16 November 2023 kemarin. --ft: istimewa

PALOPOPOS.FAJAR.CO.ID, PALOPO-- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulsel pasang target tinggi di Pileg 2024. mulai dari DPR RI hingga DPRD Sulsel.

Ketua PKB Sulsel, Azhar Arsyad yang diwawancara Palopo Pos di wilayah Kuta, Bali, Kamis 16 November mengatakan, target itu cukup realistis untuk mereka canangkan. Sebab, PKB punya daerah dengan jumlah pemilih yang besar, namun ada juga daerah yang masih cenderung kecil.

Apalagi komposisi caleg DPR dengan masuknya Amran akan menambah amunisi baru dari tujuh petarung suara.

"Dari Sulsel kita memang sudah target dapat kursi DPR RI. Sedangkan DPRD Sulsel kami juga target Toraja dan Toraja Utara itu memang agak sulit. Tapi kami targetkan dua kursi di sana," ujarnya.

Anggota DPRD Sulsel itu menegaskan, untuk Pileg 2024 mendatang PKB menargetkan 12 kursi untuk DPRD Sulsel dan 70 kursi untuk DPRD kabupaten/kota. Sehingga, secara keseluruhan target kursi mereka di Sulsel 82 kursi.

Untuk saat ini, PKB punya tujuh kursi di DPRD Sulsel. Artinya akan ada tambahan lima kursi lagi di sana. Sedangkan di tingkat kabupaten/kota, saat ini PKB punya 51 kursi dan ditargetkan bertambah 19 kursi. Sehingga, akan ada tambahan 24 kursi secara total di Sulsel.

Untuk mewujudkan itu, PKB sudah menyiapkan segala kebutuhannya. Mesin partai susah digerakkan, dan semua bacaleg sudah diberi tugas untuk menjalankan skema pekerjaan. (idr)

  • Bagikan