Penerimaan ZIS Baznas Palopo Capai Rp900 Juta

  • Bagikan

* As'ad Syam: Wali Kota Bayar Zakat Maal Setiap Bulan

PALOPOPOS. CO. ID, TAKKALALA--
Penerimaan Zakat Maal, Infaq, dan Sedekah (ZIS) pada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Palopo mencapai Rp900 juta sejak November 2022 hingga pertengahan April 2023.

"Untuk saat ini rata-rata penerimaan Baznas dari zakat maal setiap bulan Rp150 jutaan," jelas Ketua Baznas Palopo, As'ad Syam SE Ak MAk yang dikonfirmasi Palopo Pos, Senin, 17 April 2023.

Khusus zakat maal dan infaq ASN Pemkot Palopo setiap bulan rata-rata diterima Baznas sekira Rp115 juta sejak November 2022 hingga pertengahan April 2023.

Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, menyisihkan zakat maalnya dari gaji setiap bulan. Hanya saja, As'ad tidak hafal besarannya. "Saya harus lihat data dulu, " jelasnya.

Jika dibanding zakat maal yang diserahkan Wali Kota Makassar ke Baznas Rp187 juta lebih, As'ad mengatakan, nilai tersebut terbilang kecil. Karena jumlah ASN Pemkot Makassar tiga kali lipat dari ASN Pemkot Palopo. "Pemkot Palopo sendiri rata-rata setor Rp115 juta per bulan," katanya.

"Kami Baznas Kota Palopo, tidak lagi maksimal kejar zakat ASN dalam bulan suci ramadan ini karena umumnya mereka sudah berzakat tiap bulan," katanya lagi.

Sehingga sasaran Baznas pada bulan ramadan, lebih pada zakat maal pribadi-pribadi dan usaha yang dilakukan secara door to door.

Seperti Toko Sinar Bangunan, Bakso Fuad, Bakso Fadil, Toko Muzafir, Toko Palawija, pegawai perbankan, pegawai Taspen, pegawai Pajak, perguruan tinggi, serta para dokter. (ikh)

  • Bagikan